Pages

KPK Siap Paparkan Hasil Kajian PSSI

Hasil kajian Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) soal penggunaan Anggaran Pendapatan Belanja Negara (APBN) dan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) di tubuh Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) sudah hampir rampung. Pekan depan, hasil itu diharapkan bisa dibeberkan untuk publik.

"Dalam waktu dekat akan kita akan segera paparkan, mungkin sekitar minggu depan," kata juru bicara KPK, Johan Budi di kantornya, Jl HR Rasuna Said, Jakarta Selatan, Jumat (1/4/2011).

Pemaparan itu rencananya dihadiri oleh Ketua KONI, Rita Subowo dan Menteri Pemuda dan Olah Raga, Andi Malarangeng. Namun rencana pastinya, Johan mengaku belum tahu.

Menurut Wakil Ketua KPK Haryono Umar, proses kajian itu memang masih terus digodok oleh tim KPK. Pimpinan sendiri belum menerima laporan dari tim.

Terkait penggunaan APBD, pihak Departemen Dalam Negeri akan membuat aturan yang melarang klub-klub profesional menggunakan dana dari daerah. Saat ini sebagian besar klub peserta kompetisi Liga Super Indonesia yang dinaungi PSSI, memakai dana APBD.




Sumber :
Berita Unik Terbaru eDetik.com
Berita Unik Terupdate Beritaunik.info
Tips Motivasi Indotips.info
LowKer TerKini Indokarir.info

0 komentar:

Posting Komentar